Nasional

Presiden Joko Widodo Mengapresiasi Langkah Tegas Erick Tohir Terkait Kasus Garuda Indonesia

JAKARTA – JARRAKPOSRIAU.COM – Erick Thohir, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengambil kebijakan cepat dengan mencopot Direktur Utama PT. Garuda Indonesia (Persero) Tbk I Gusti Ngurah Askhara atau yang akrab disapa Ari Askhara berkaitan dengan penyelundupan komponen Harley Davidson dan sepeda Brompton lewat pesawat Garuda Indonesia.

Keputusan cepat Erick ini didukung oleh Presiden Jokowi sebagai pembelajaran yang sangat baik agar tak ada lagi direksi BUMN maupun pejabat tinggi lainnya yang melakukan hal serupa.

“Saya kira pesannya tegas sekali sudah. Saya tidak akan mengulang, jangan ada yang mengulang-ngulang seperti itu lagi,” kata Jokowi saat ditemui di sela-sela peresmian tol Kunciran-Serpong, Tangerang, Jumat (6/12/2019).

Jokowi mengatakan pengungkapan kasus ini menjadi pesan untuk semua pihak agar tak ‘bermain-main’ dengan kasus serupa.

“Menteri BUMN sudah tegas sekali, sudah, itu pesan untuk semuanya, jangan main-main, sudah,” katanya.

Sementara mengenai posisi Direktur Utama yang baru dia serahkan kepada Erick Thohir. Termasuk penunjukan Plt dirut saat ini yang diisi oleh Direktur Keuangan Garuda Indonesia Fuad Rizal.

Banner Iklan Sariksa

“Tanyakan ke Menteri BUMN, ini ada,” katanya.

Editor : Uta

Banner Iklan Sariksa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button