Dumai

Dalam Rangka HUT Pemuda Pancasila Ke-64 Tahun, PP Mengadakan Seminar & Diskusi

Jarrakposriau.com Dumai – Kamis, 05 Oktober 2023 Perwakilan Anak Cabang(PAC) Dumai Timur, adakan acara seminar dan diskusi kepemudaan dalam rangka HUT Pemuda Pancasila ke 64 dan Gebyar Sumpah Pemuda ke 95 tahun, dengan Motto Sekali Layar Terkembang Surut Kita Berpantang.

Acara ini di laksanakan di gedung Pendopo jalan putri tujuh Kota Dumai, di acara ini turut hadir Ketua MPC Kota Dumai, Nano Komandan KOTI Kota Dumai beserta jajaran, Mori Ketua PAC Dumai Kota Beserta jajaran dan undangan para seminar yaitu Mahasiswa Kota Dumai dan beberapa SMA Negeri Dumai.

Dalam acara seminar ini para mahasiswa dan para pelajar di beri pemahaman atau pemaparan terkait Pemuda Pancasila dan membahas tentang organisasi Pemuda Pancasila arti dan makanannya.

Dalam sambutan Walikota Dumai yang diwakili Staff Ahli Bidang Hukum dan Politik Hermanto S.Sos, M.Si, menyampaikan Peran pemuda dalam mewujidkan kota Dumai Idaman. Pemuda berperan dalam mewujudkan keamanan dalam kebinekaan dan menjadi garda terdepan dalam menjaga konflik antar sesama mayarakat Khususnya Kota Dumai.

“Pemuda harus menjadi motor penggerak dalam setiap aktifitas positif dimasyarakat dan pemerintah mengucapkan terimakasih hadirnya pemuda menjaga dan mewujudkan pembangunan yang sedang digesa cukup pesat sekarang ini,” ucap Hermanto

Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan para peserta seminar pulang mendapatkan ilmu dari Pemuda Pancasila Kota Dumai. (Putra)

Banner Iklan Sariksa
Banner Iklan Sariksa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button