Dumai

Viral…Seorang Bocah 6 Tahun Meninggal Dunia Di Kolam Renang ECO Park

Jarrakposriau.com Dumai – Masih dalam suasana lebaran seorang pengunjung Sirkus Waterlay Dumai Eco Park yang terletak di Kelurahan Teluk Makmur Kecamatan Medang Kampai dikabarkan meninggal dunia, Rabu (26/4).

Korban yang diketahui bernama Indira (6thn) warga simpang Bangko itu diduga tenggelam di wahana tersebut.

Peristiwa yang menggegerkan ini diketahui dari video dan kronologis kejadian yang beredar di jejaring sosial.

Dalam kronologis yang beredar, peristiwa yang menghebohkan itu terjadi pada 26 April 2023 sekira pukul 17.30 Wib.

Korban diketahui tenggelam di Kolam renang sirkus waterplay Dumai Eco park itu.

Selanjutnya, didalam kronologis yang beredar penjaga kolam yang bernama Wahyu menerangkan saat kolam sepi ia dipanggil oleh temannya sesama penjaga untuk menjaga pintu masuk depan.

Banner Iklan Sariksa

Ia menolak untuk menjaga pintu masuk, kemudian ia kembali ke prosotan anak-anak.

Disaat itulah ia diberitahukan pengunjung lainnya.

Kemudian Wahyu mengangkat korban dan mengeluarkannya dari kolam untuk memberikan pertolongan pertama.

Sekira pukul 18.00 Wib, korban dilarikan ke Puskesmas Medang Kampai, namun sayang, sesampainya di Puskesmas tersebut korban dinyatakan telah meninggal dunia.

Sementara itu, Kapolsek Medang Kampai, AKP Edwi saat ditanyakan terkait beredarnya kronologis peristiwa ini mengatakan anggotanya sedang olah tempat kejadian perkara.

“Anggota sy sedang olah tkp pak sabar ya,” tulis Edwi, kepada media Sekilasriau.com, via WhatsAppnya,

Pemerintah Kota Dumai harus ikut bertanggung jawab terhadap korban meninggal dunia karena lokasi objek wisata adalah aset milik Pemko Dumai.Apalagi pengunjung yang membayar tiket atau karcis belum di masukkan Asuransi oleh Pengelola.

Walikota Dumai Paisal ketika di konfirmasi melalui WA malam ini rabu (26/4/2023) telah mengetahui korban seorang anak meninggal dunia di Water Park yang di kelola pihak ke 3.Besok saya tinjau ke sana.Kolam tak dalam. Ortunya kurang menjaga anaknya, karena orang sangat ramai. Ketika di tanyakan, apakah pengelola memasukkan pengunjung ke Asuransi, Wako Paisal menjawab belum. “Ini saya akan kasih masukkan ke pengelolanya”, ungkap Paisal ke media infestigasi.com.

(Putra)

Banner Iklan Sariksa

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button